RSS

Cara Merawat Softlens

Mata adalah cahaya dunia, begitu ungkapan yang sering kita dengar. Karena dari matalah yang menghadirkan ekspresi bagi pemiliknya, sedih, senang ataupun kecewa semua dapat tergambar lewat sorot mata kita. Bagi wanita, seringkali mata dijadikan kekuatan untuk dapat menarik perhatian dan pendukung utama penampilan. Untuk itu, mata seringkali diberikan perhatian khusus, termasuk memakaikan make up atau aksesori agar nampak lebih cantik.
Salah satu aksesori mata yang menjadi favorit adalah softlens atau lensa kontak yaitu lensa korektif, kosmetik, atau dapat dijadikan terapi yang biasanya ditempatkan di kornea mata. Kegunaan lensa yang lebih ringan dan bentuknya tak nampak saat dipakai ini, kurang lebih sama dengan kacamata konvensional atau kacamata umum yang berframe. Lensa kontak lebih diminati karena tampilannya yang lebih trendi dan tak merepotkan, selain tak berframe lensa ini berwarna, jadi dapat dicocokan dengan baju yang sedang dikenakan juga membuat tampilan Anda berbeda. Namun, disamping kelebihan soflens seperti diatas, Anda juga perlu mengingat untuk selalu melakukan perawatan khusus pada softlens Anda karena jika malas membersihkan dan menyimpannya dengan baik, justru akan menyebabkan iritasi yang dapat beresiko bagi mata Anda. Nah, bagaimana cara perawatannya?

Pertama, Yang perlu diketahui adalah dasar perawatan lensa kontak yaitu bersihkan, bilas dan suci hamakan softlens Anda. Seperti berikut;

  • Sebelum membersihkan softlens, cuci tangan Anda dengan sabun agar kotoran dan kuman tidak terbawa ke mata Anda. Hindari sabun pelembab, karena bersifat anti untuk lensa kontak. Setelah bersih, keringkan tangan anda dengan handuk bebas serat.
  • Lap satu persatu lensa dan bersihkan dengan cairan multi purpose solution yang direkomendasikan.  Bersihkan semua yang menempel dimata, misal kosmetik atau debu yang dapat  mengganggu kenyamanan lensa.
  • Kemudian bilas lensa lagi untuk memastikan kotoran-kotoran yang masih tertinggal, pastikan untuk tidak lupa membilas, karena membilas merupakan langkah yang penting.
  • Setelah bersih, tempatkan lensa dalam tempat lensa  yang kedap udara, bertutup rapat, dan rendam dalam cairan multi purpose solution, jangan memakai multi purpose solution dari lensa kontak lama Anda. Cairan ini untuk mensuci hama/membunuh mikroorganisme pada lensa softlens Anda.
Penggunaan lensa kontak erat hubungannya dengan cairan multi purpose solution atau cairan pembersih atau pensuci hama yang diformulasikan menyerupai cairan mata Anda. Cara penggunaannya adalah dengan menuangkan pada wadah khusus dan merendam softlens di dalamnya. Pemakaian dan perawatan cairan ini pun harus hati-hati, karena sangat rentan mentransfer kuman atau bakteri ke mata Anda, berikut langkahnya;
  • Perhatikan waktu perendaman softlens (minimal 4 jam, maximal 24 jam.
  • Hindari pencampuran cairan multipurpose solution yang berbeda dalam satu penggunaan
  • Agar tidak terjadi kontaminasi kuman, jangan menuang cairan ini pada wadah/botol lain untuk digunakan lagi.
  • Lebih dianjurkan memakai pembersih protein yang sama merk/produk dengan cairan solution yang dipakai.
  • Pastikan tangan Anda telah dicuci dengan sabun, sebelum memakai cairan ini untuk membersihkan softlens.
Memakai lensa kontak, tidak hanya harus memperhatikan kebersihannya, namun harus tau pula bagaimana merawat mata agar tetap sehat. Terutama yang berkaitan dengan kebutuhan protein pada mata Anda. Untuk itu, bagi pemakai lensa kontak, disarankan untuk menggunakan produk cairan removal protein. Fungsinya adalah mengembalikan protein yang hilang akibat pemakaian lensa dan akan membuat mata Anda tetap nyaman. Jenis removal protein yang baik, biasanya tergantung pada jenis lensa kontak yang Anda pakai, namun untuk dosis pemakaiannya, sebaiknya konsultasikan dengan dokter mata Anda.
Penggunaan soft lens dan berbagai produk perawatan dan pelengkapnya, harus memperhatikan dua jenis mata berikut;
Mata kering dan mudah iritasi. 
Disarankan untuk menggunakan tetes mata lensa kontak untuk melumasi mata dan membuat lensa tetap basah.

Mata sensitive dan alergi. 
Jika hal ini terjadi dengan Anda,Anda tidak perlu produk tambahan, Anda hanya perlu untuk beralih produk yang berlabel "bebas pengawet."

Apapun jenis, merek atau produk lensa kontak Anda, Anda harus ingat, hal-hal sebagai berikut:
  1. Hindari sentuhan langsung cairan solution pada tubuh Anda, agar tidak terjadi kontaminasi .
  2. Jangan mencuci/ membersihkan lensa kontak Anda dan aksesorisnya dengan air keran. karena dapat membawa mikroorganisme (Acanthamoeba) yang menyebabkan infeksi mata serius.
  3. Ingatlah untuk membersihkan lensa kontak Anda aksesoris nya (tempat lensa, perangkat pembersih/desinfektan, botol  enzimatik dan sebagainya) sesuai petunjuk yang telah ditetapkan.
  4. Untuk tempat/wadah lensa, bersihkan dengan air panas setelah itu keringkan. (Karena kista Acanthamoeba dapat hadirdalam air keran dan dapat bertahan selama bertahun-tahun setelah pengeringan)
  5. Keringkan wadah lensa dengan tisu bersih atau handuk tanpa serat, kemudian tempatkan pada wadah kedap udara.
  6. Ganti wadah lensa sebulan sekali, untuk mengurangi risiko infeksi.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar